Bawa Sejumlah Barang Bukti, Polisi Olah TKP Kapal Meledak

SAMARINDA – Tim Inafis Polresta Samarinda melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) meledaknya Kapal Nurdalia, Rabu (25/12) pagi di Dermaga Pelabuhan Angkutan Sungai Mahakam, Kecamatan Sungai Kunjang, Samarinda.

Kapal Nurdalia saat itu mengangkut kebutuhan bahan pokok untuk masyarakat pedalaman Kaltim. Dan, dipastikan meledak akibat bocornya tabung gas 3 kg.

“Kapal ini meledak akibat bocornya tabung gas 3 kg yang diangkut di bagian depan kapal. Kemungkinan saat itu, ada Anak Buah Kapal (ABK) sedang merokok,” kata Kapolresta Samarinda Kombes  Arif Budiman di Dermaga Pelabuhan Sungai Kunjang Samarinda, Kalimantan Timur, Rabu (25/12) pagi.

Menurut dia, sejumlah saksi dimintai keterangan. Dan, olah TKP dilakukan di atas Kapal Nurdalia,  untuk memastikan lokasi penyimpanan 300 tabung gas 3 kg yang diangkut kapal ini.

“Kapal ini merupakan angkutan tradisional di Sungai Mahakam. Kapal ini digunakan warga untuk mengangkut kebutuhan pokok masyarakat pedalaman Kaltim. Untuk penyebab pasti, siapa yang merokok masih dilakukan penyelidikan. Saat ini, dua saksi mata di TKP saat kejadian masih dalam penanganan tim dokter. Sementara satu korban lainnya sudah bisa pulang, karena hanya mengalami luka akibat serpihan kaca,” kata Arif

Sementara itu Ilham Latandu, Kepala Seksi Transportasi Sungai, Danau dan Penyeberangan Komersil dan Perintis Balai 17 Wilayah Kaltim dan Kaltara Dirjen Perhubungan Darat mengatakan bahwa pengangkutan tabung gas 3 kg seharusnya diperlakukan khusus. Dan alat angkutnya juga khusus, tidak bisa menggunakan kapal komersil.

Dia menambahkan, bahwa tabung gas 3 kg sesuai aturan masuk dalam golongan barang khusus dan berbahaya. Namun, saat ini Dinas Perhubungan Kota Samarinda masih belum bisa menerapkannya, karena belum ada pengusaha mau mengangkut barang ini secara khusus. “

Seharusnya,  kalau mengangkut barang berbahaya, harus dilaporkan satu hari sebelumnya. Dan untuk kasus ini, pemilik Kapal Nurdalia belum melaporkan barang bawaannya,” jelas Ilham. (maman)

Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker