SAMARINDA – Di hari pertama, Senin (27/8/2024) hingga pukul 16.00 WITA, masih belum ada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim mendatangi Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaltim.
“Mulai hari ini (27/8/2024), KPU Kaltim telah membuka pendaftaran Bakal Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim. Pendaftaran akan berlangsung hingga 29 Agustus,” ujar Ketua KPU Kaltim Fahmi Idris, Senin (27/8/2024).
Fahmi Idris mengaku belum mengetahui secara pasti belum hadirnya para pasangan calon mendaftarkan diri ke KPU Kaltim.
“Soal belum ada pasangan calon yang mendaftar di hari pertama ini, kami belum mengetahui masalahnya secara pasti. Tetapi, kami sebagai pelaksana, akan terus menuggu kehadiran mereka selama 2 hari kedepan,” kata dia.
Menurut dia, ada dua bakal pasangan calon terkonfirmasi akan melakukan pendaftaran ke KPU Kaltim. Yakni, Isran Noor-Hadi Mulyadi dan H Rudi Mas’ud-Seno Aji. “Kedua bakal pasangan calon tersebut masing-masing menggunakan jalur partai politik,” kata dia. (redaksi)