Pembahasan Rancangan Perubahan PPAD Hadirkan Kualitas Lebih Bermakna

SAMARINDA – Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kota Samarinda menggelar rapat di Ruang Rapat Utama Lantai 2 Gedung DPRD Samarinda Jalan Basuki Rahmat, Selasa (8/8/2023) pukul 13.30 WITA.

Rapat tersebut membahas perubahan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (PPAS) Tahun Anggaran 2023 dengan tekad kuat untuk menghadirkan kualitas perubahan yang lebih bermakna.

Rapat ini dipimpin Wakil Ketua DPRD Samarinda Drs. Rusdi dan H. Subandi, SE, M.AP. Dan juga dihadiri anggota Banggar DPRD Samarinda.

Salah satu sorotan dalam rapat ini adalah penekanan pada perhatian terhadap instruktur jalan. Terutama menyusun jalur alternatif yang dapat berfungsi sebagai solusi saat terjadi banjir.

Disampaikan pula pentingnya mempertimbangkan daya serap anggaran yang rendah dan perencanaan yang buruk sebagai faktor utama dalam menyusun Silpa (Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran).

“Silpa itu hanya ada 2 rumus. Pertama, perencanaan yang buruk, dan kedua, daya serap yang rendah. Mari kita perhatikan dan berikan perhatian khusus,” ujar Wakil Ketua DPRD Samarinda Drs. Rusdi.

Diskusi juga melibatkan aspek anggaran kesehatan yang diharapkan tidak hanya difokuskan pada pengobatan. Tetapi juga pada upaya pencegahan penyakit.

Sebuah langkah penting untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh. Belanja tidak terduga (BTT) juga menjadi perhatian utama, dengan penekanan bahwa perencanaan yang matang terhadap BTT akan memberikan respons lebih cepat dan tepat dalam menghadapi situasi darurat.

Dalam konteks pendidikan, rapat ini juga menyoroti pentingnya peran Pemerintah Kota Samarinda mendukung satuan pendidikan yang tersebar di kota. Diharapkan agar belanja operasional satuan pendidikan yang tidak tercover oleh Bosda dapat diberikan perhatian lebih. Sehingga meringankan beban sekolah-sekolah dan memberikan bantuan kepada paramurid yang kurang mampu, turut ditekankan. (ADV)

Show More

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker