
SAMARINDA – Panitia Khusus Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (Pansus LKPJ) DPRD Samarinda menggelar rapat bersama sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) membahas rekomendasi terhadap LKPJ Walikota tahun anggaran 2020 yang disampaikan Walikota Samarinda Andi Harun beberapa waktu lalu.
Rapat tersebut digelar di Ruang Utama Gedung DPRD Kota Samarinda Jalan Basuki Rahmat, Kamis (22/4/2021).
“Ya, tadi Pansus menggelar rapat bersama-sama sejumlah OPD, untuk membahas rekomendasi LKPJ Walikota Samarinda tahun anggaran 2020,” ucap anggota Pansus LKPJ DPRD Samarinda Angkasa Jaya Djoerani, Kamis (22/4/2021).
Rencananya, Pansus LKPJ DPRD Samarinda akan kembali menggelar rapat pematangan. Dan, Pansus juga akan melakukan pertemuan dengan fraksi-fraksi DPRD Samarinda.
Berdasarkan agenda, Pansus LKPJ DPRD Samarinda akan menyampaikan rekomendasi terhadap LKPJ Walikota Samarinda tahun 2020 pada tanggal 26 April 2021. (adv)