SAMARINDA – Anggota DPRD Samarinda dari Fraksi Partai Gerindra Markaca menanggapi isu kecurangan Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024. Dia mengatakan bahwa selama tidak ada bukti kuat, maka isu tersebut tidak perlu dibesar-besarkan.
“Setiap pelaksanaan Pemilu, isu kecurangan Pemilu pasti muncul. Kalau memang tidak ada bukti kuat, ya tidak usah dibesar-besarkan,” ungkap dia.
Menurut dia, dalam pelaksanaan Pemilu, isu kecurangan merupakan dinamika politik. Terpenting, peserta Pemilu menghormati penetapan hasil dari penyelenggara Pemilu.
“Klaim kecurangan biasanya diisukan dari pihak yang kalah dalam Pemilu. Apalagi mereka tidak memiliki dasar atau bukti kuat,” kata dia.
Dia mengimbau seluruh pihak dapat menerima hasil Pemilu. “Kita harus bisa menghormati proses dan hasil Pemilu dengan arif dan bijaksana. Jangan sampai ada gesekan politik,” kata dia. (ADV)