
KUTAI KARTANEGARA – Latihan Integrasi Taruna Wreda Nusantara (Latsitardanus) ke XLIV Tahun 2024 menunjukkan komitmen dalam memberikan kontribusi bagi pembangunan desa. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wadah bagi para taruna Taruni untuk belajar dan berinteraksi langsung dengan masyarakat, memperkaya pengalaman mereka sebagai calon pemimpin masa depan.
Sebanyak 385 peserta Latihan Integrasi Taruna Wreda Nusantara (Latsitardanus) ke-XLIV resmi menuntaskan pengabdian mereka setelah berpijak di Kabupaten Kutai Kartanegara selama satu bulan.
Bupati Kukar Edi Damansyah mengapresiasi kehadiran ratusan taruna-taruni dari Akmil, Akpol, IPDN, PSSN hingga Unhan, Minggu (2/6/2024). Karena, telah hadir membantu program pemerintah serta hadir di tengah-tengah masyarakat.
Diketahui, Kukar menjadi salah satu tuan rumah perhelatan Latsitardanus ke-XLIV di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). Ratusan taruna dan taruni ini disebar ke empat kecamatan Kukar, yakni Tenggarong, Tenggarong Seberang, Muara Kaman dan Loa Kulu.
Kehadiran mereka sendiri membantu pemerintah seperti penanganan kemiskinan dan peningkatan infrastruktur pertanian. Hingga sosialisasi, promosi akademi di tengah masyarakat agar para generasi muda bisa bergabung ada akademi.
“Kegiatan ini menjadi wujud nyata dari kemanunggalan antar peserta Latsitarda Nusantara dengan masyarakat dan pemerintah. Tali silaturahmi yang terjalin selama kegiatan ini diharapkan akan terus terjalin memperkuat semangat gotong royong dan kebersamaan ditengah-tengah masyarakat,” kata Edi.
Kukar sendiri mendapat kenang-kenangan dari Latsitardanus berupa Tugu Garuda yang terletak di Tenggarong. Namun, kenangan yang sangat membekas adalah kehadiran peserta membantu Pemkab Kukar dalam pekerjaan infrastruktur pertanian hingga penanganan kemiskinan seperti bedah rumah. \
Dia berharap kehadiran taruna-taruni ini dapat memotivasi anak-anak daerah untuk masuk ke Akmil, Akpol dan akademi lainnya. “Saya terima kasih karena Kukar menjadi salah satu lokus Latsitardanus. Semoga kedepannya bisa lebih banyak berkolaborasi. Dan saya harap para peserta ini dapat lebih mengabdi bagi masyarakat Indonesia kedepannya,” kata Edi. (ADV/DISKOMINFO KUKAR)