DPRD Samarinda Berkurban 5 Ekor Sapi

SAMARINDA – Pada momen Hari Raya Idul Adha, DPRD Kota Samarinda melakukan pemotongan hewan kurban 5 ekor di Gedung DPRD Samarinda Jalan Basuki Rahmat, Selasa (18/6/2024) lalu. Hewan kurban tersebut dari kumpulan anggota dewan dan Sekretariatan DPRD Samarinda.

“Alhamdullilah, pagi ini kita melaksanakan ibadah kurban. Kami melakukan pemotongan hewan kurban sapi 5 ekor. Hewan kurban ini dikumpulkan dari anggota dewan dan Sekretariat DPRD Samarinda. Ini merupakan pertama kali dilaksanakan Sekretariatan DPRD Samarinda,” ungkap Sekretaris DPRD Samarinda Agus Tri Sutanto.

Menurut dia, pelaksanaan pemotongan hewan kurban ini merupakan bukti masih banyak orang yang berkeinginan berbagi dan berbuat baik. “Ini surprise bagi kami. Karena ini pertama kali kami melaksanakannya. Ternyata masih banyak orang yang ingin berbagi,” kata dia.

Sementara itu, Kasubag Perencanaan dan Program Sekretariat DPRD Samarinda Jumiati Ningsih merasa bersyukur pada tahun ini bisa melaksanakan kurban.

“Alhamdullilah, kita bisa melaksanakan kurban. Semoga mereka ikhlas berkurban. Dan rejeki mereka diganti dan berlimpah. Sehingga kita bisa melaksanakan lagi kurban tahun depan,” kata dia. (ADV)

Show More

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker