
SAMARINDA – Sejumlah mahasiswa melakukan aksi demo di Gedung DPRD Samarinda Jalan Basuki Rahmat, Selasa (26/11). Mereka meminta dewan mengambil sikap atas kriminalisasi penegakan hukum di Pengadilan Negeri (PN) Samarinda.
Komisi I DPRD Samarinda menemui sejumlah mahasiswa yang sedang melakukan aksi demo di depan pagar gedung dewan. Diantaranya, H Joha (Ketua Komisi I), Suparno (anggota Komisi I), Triyana (anggota Komisi I), Ahmad Vanandza (anggota Komisi I), H Subandi (Wakil Ketua DPRD Samarinda) dan anggota Komisi I lainnya.
Wakil Ketua DPRD Samarinda H Subandi dihadapan mahasiswa menyampaikan apresiasi terhadap mahasiswa yang perduli terhadap penegakan hukum di Samarinda.
“Secara pribadi saya sangat mendukung apa yang disampaikan mahasiswa. Saya sangat mengapresiasi keperdulian mahasiswa terhadap penegakan hukum di Samarinda,” ungkap dia.
Namun, kata dia, lembaga dewan tidak bisa melakukan intervensi terhadap lembaga penegak hukum. “Negara kita merupakan negara hukum. Apabila memang merasa ada ketidak adilan dalam penegakan hukum, maka sebaiknya melakukan upaya hukum lain, demi penegakan hukum di Samarinda,” ungkap dia. (advetorial)